Selasa, 15 Juli 2008

(Mawar 2)

...... Terlaksana embun bagai berada diantara dua gelombang, yang masing masing mencari kekuatan untuk bertahan. mengangkuhkan perbedaan dan isyarat anggukan pertanda samar persetujuan telah disepakati......

Surat mawar untuk Bunda......

Bunda tersayang,

:"Tepat aku merunduk perlahan tandaku ingin merebahkan kepalaku di atas sujudku. Seandainya detik tak berlalu begitu cepat hingga hari yang penuh maghfirahNya harus engkau rengkuh begitu cepat pula. Seandainya detik itu tak tertinggal mungkin aku bisa merelakan hembusan terakhirmu. Maafkan mawar Bunda.... saat Mahkota yang indah akan berguguran mawar kecil tak kuasa memberikan durinya untuk bertahan. Mawar mungkin terlalu pulas dengan pikiran kecil mawar, hingga mawar tak sadar dedaunan akan berguguran.... Selamat jalan bunda, mawar tak akan kuncup terlampau lama, tapi mawar akan berkembang untuk mewujudkan keinginan yang belum sempat terwujud. Engkau masih tetap panutan dalam hidupku, meyakinkan dunia untuk belajar mencintaimu lebih...

19, Juli 2000 Mawar kecilmu

Kata itu tersungkur dalam muram wajah mawar yang tak terasa semua itu jejak 8th silam.
Kenangan bukanlah kenangan, yang dengan kenangan kita dapat belajar untuk mengerti arti kehidupan, tak terasa mawar kecil sekarang telah tumbuh menjadi sosok mahkota yang pekat dengan merahnya. Tersadar dari lamunan panjang sang mawar, tak jauh berbeda dengan paras sang bunda ketika masih remaja. Mawar tumbuh menjadi seseorang yang mandiri dengan berjuta angan angan palsu. Meluluskan SMK saja dengan penuh lika-liku hidup dan semua macam tetek bengek rintangannya tak membuat mawar berkecil hati.
Di SMK dimana pendidikan terakhir yang pernah ditempuh mawar termasuk anak yang rajin, kreatif, bersemangat. Itu semua dibuktikan dengan banyaknya prestasi yang disumbangkan untuk sekolah tercinta. mulai dari seni, majalah dinding, membaca puisi, sampai bidang akademis debat bahasa inggris pun berhasil diraihnya. Betapa tidak semua orang tampak segan padanya. Hingga tak mengecewakan berakhir pula peringkat 5 paralel yang disandangnya. Tak putus di angan mencari kehidupan baru dengan direkrutnya mawar di perusahaan besar sbg Sdmin gudang..... (mawar2)



Tidak ada komentar: